Modul kontrol EHCD HYDAC untuk penggerak hidrolik
Teknologi kontrol yang dibuath khusus untuk pekerjaan penggerak hidrolik Anda
Dari penguat daya sederhana untuk katup proporsional hingga katup pengontrol tekanan yang tangguh serta kontrol sinkronisasi dan posisi yang kompleks - gunakan jajaran produk HYDAC yang lengkap untuk elektronika kontrol terdesentralisasi (EHCD). Bersama kami, Anda pasti menemukan produk tepat guna untuk penggerak hidrolik Anda - untuk semua jenis aplikasi. Anda ingin mempelajari semua tentang solusi kami untuk teknologi kontrol? Unduhlah katalog produk kami sekarang.
Hemat biaya pengembangan dan waktu pengujian / pengawasan operasional dengan modul EHCD HYDAC untuk penggerak hidrolik
HYDAC pasti menemukan solusi atas tantangan spesifik penggerak Anda . Silahkan buktikan sendiri - unduh katalog produk EHCD sekarang dan dapatkan penjelasan lengkap untuk rangkaian produk kami.
Manfaat teknologi kontrol terdesentralisasi untuk Anda
Konsep otomatisasi modern
Tingkat otomatisasi semakin meningkat begitu pula tuntutan pada mesin. Hal paling penting di sini: implementasi yang cepat dan fleksibilitas semaksimal mungkin. Ini salah satu alasan mengapa pekerjaan kontrol semakin mengarah pada penggunaan mesin. Sebab, dengan komponen berperforma tinggi yang ukurannya semakin mengecil, kabinet sakelar besar kadang tidak dianggap sebagai solusi optimal. Itu sebabnya otomatisasi modern dan konsep digitalisasi bertumpu pada elektronika kontrol terdesentralisasi – selain mengurangi kerumitan, ini juga memberi fleksibilitas tinggi dan desain yang ekonomis.
Mengurangi kompleksitas
Makin sedikit makin baik – terutama jika menyangkut komponen, biaya, dan kompleksitas. Dengan persyaratan yang semakin bertambah dan tekanan digitalisasi yang meningkat, solusi modular menjadi semakin penting. Elektronika kontrol terdesentralisasi di mesin Anda merupakan solusi yang tepat. Sebab, memindahkan pekerjaan yang secara komputasi akan mengurangi kompleksitas sistem kontrol pusat. Bukan hanya itu: modul kontrol terdesentralisasi menggantikan kabinet sakelar yang berukuran besar dan rumit, namun mempertahankan level performa yang sama.
Solusi kami: Modul kontrol EHCD HYDAC untuk penggerak hidrolikHYDAC adalah mitra Anda yang ahli dalam teknologi kontrol yang dibuat khusus
Baik itu penguat daya sederhana untuk katup proporsional hingga katup pengontrol tekanan yang tangguh serta kontrol sinkronisasi dan posisi yang kompleks - kami dapat menawarkan solusi yang khusus dibuat untuk anda untuk semua aplikasi. Difokuskan dan dirancang khusus untuk kebutuhan Anda. Kami memberi Anda alternatif terbaik dari produk kompetitor yang kompleks dan (paling utama) mahal.
Fungsionalitas yang bisa Anda manfaatkan:
- Antarmuka USB untuk parameterisasi
- Antarmuka fieldbus yang beragam
- Optimalisasi secara langsung dan bersamaan: Siklus proses produksi internal 1 md (mili-detik)
- Desain yang mengefektifkan biaya
- Peranti keras standar sebagai landasan untuk berbagai jenis pengontrol
- Algoritma kontrol standar
Selain penguat daya, katup pengontrol tekanan, dan pengontrol posisi, Anda juga akan mendapatkan peranti lunak parameterisasi kami untuk penaksiran alat kontrol digital yang simpel dan cepat serta penggerak silinder hidrolik yang dioptimalkan. Berkat fungsi kontrol jarak jauh integratif, Anda dapat mengendalikan alat kontrol kami secara langsung - artinya, Anda dapat menggunakan penggerak tanpa sistem kontrol tingkat tinggi.
Perbedaannya jelas terasa Keuntungan Anda dengan solusi HYDAC untuk elektronika kontrol yang terdesentralisasi
Parameterisasi yang mudah & pengujian / pengawasan operasional cepat
Dengan housing mudah pasang untuk modul EHCD kami, komponen baru Anda dapat diintegrasikan dengan cepat dan mudah. Pengujian & pengawasan operasional yang cepat adalah penting bagi kami ̶ peranti lunak parameterisasi EHCD kami memungkinkan input berbasis tabel, penyimpanan dan pemuatan kumpulan data, serta penggunaan universal untuk semua modul digital. Kami turut mendukung Anda dengan pertanyaan teknis apa pun pada fase perencanaan proyek - lewat pemeliharaan jarak jauh di lokasi Anda.
Disesuaikan dan dirancang untuk kebutuhan Anda
Makin sedikit makin baik: rasakan manfaat komponen buatan HYDAC, keahlian jangka panjang dan desain serta metode pengembangan yang modern - semua ini memungkinkan tim ahli kami mengembangkan solusi khusus bagi Anda. Dengan pendekatan ini, tiap modul kami memenuhi pekerjaan penggerak yang spesifik. Dengan kata lain, kami dapat menawarkan sistem yang tepat bagi kebutuhan Anda - sehingga ada alternatif lebih terjangkau dari produk kompetitor yang rumit (dan terutama) mahal. Anda juga dapat menghemat waktu dan biaya pengembangan yang berharga.